Notification

×

WEBINAR

INDEKS BERITA

Tag Terpopuler

Unsur Wing Udara 3 Puspenerbal Terlibat Latihan Kesiapsiagaan Operasi Koarmada RI di Surabaya

Jumat, 07 November 2025 | November 07, 2025 WIB Last Updated 2025-11-07T18:27:15Z

TNl AL-Puspenerbal (7/11/2025) | Saatu unsur udara Wing Udara 3 Puspenerbal Biak, Helikopter Bell 412 EP HU-4207 sebagai Helikopter Utility/Multi Role TNI AL yang mampu melaksanakan berbagai jenis operasi dan latihan sesuai fungsi yang telah ditentukan Terlibat Latihan Kesiapsiagaan Operasi (LKO) Koarmada RI di Surabaya.

Hal tersebut diungkapkan Komandan Wing Udara 3 Puspenerbal Biak, Kolonel Laut (P) Ahmad Novam Hajaruman di Mako Wing Udara 3 Puspenerbal Biak, Jumat (7/11/2025).

Danwing menekankan kepada crew yang terlibat latihan agar mellaksanakan latihan dengan mematuhi SOP yang ada dan mengutamakan safety sehingga sasaran latihan dapat tercapai bagi pelaku maupun pengawak helikopternya.

Menurut Danwing, Unsur HU-4207 yang sedang berada di Surabaya menerima perintah dari Komando Atas untuk terlibat langsung melaksanakan Latihan Kesiapsiagaan Operasi Koarmada RI di area penerbangan lokal Surabaya tepatnya di Koarmada II, dan Perairan Utara kota Surabaya.

Latihan ini melibatkan berbagai satuan/instansi yang berada di wilayah Surabaya khususnya instansi-instansi bidang maritim dengan skenario/materi pokok Search And Rescue (SAR) yang dilaksanakan pada Wilayah Perairan.

Pada sisi Fungsi Penerbangan TNI Angkatan Laut, Unsur dan Personel _Crew_ HU-4207 Wing Udara 3 melaksanakan Latihan Evakuasi Medis Udara (EMU) dengan metode Hoist dan Mobilisasi simulasi pasien/korban sebagai sarana untuk meningkatkan kemampuan dalam menunjang Fungsi Puspenerbal pada bidang Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

Latihan ini dilaksanakan selama 7 hari dengan keterlibatan unsur dan personel _crew_ HU-4207 pada Manuver Lapangan (Manlap) pada tanggal 06 November 2025 dengan tahapan latihan berupa persiapan, pelaksanaan dan pengakhiran diantaranya briefing SOP, drill kering, manuver lapangan dan evaluasi.

Pada sisi lainnya, Latihan ini juga bermanfaat dalam membangun sinergi antar satuan khususnya unsur udara dengan komponen maritim lainnya dalam menunjang fungsi dan tugas pokok TNI AL khususnya pada bidang SAR serta diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan Puspenerbal dan satuan lainnya dalam menghadapi berbagai tuntutan kemampuan operasi militer selain perang di medan yang kompleks dan dinamis.

Helikopter Bell 412 EP HU-4207 pada latihan ini diawaki oleh Capt. Pilot Lettu Laut (P) Marthin dan Co. Pilot Kapten Laut (P) Bagus Nur yang turut andil dalam memastikan kelancaran dan keselamatan pelaksanaan misi penerbangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update